Sabtu, 19 Oktober 2013

Info Gunung Merbabu (3.142 m dpl)

Jalur pendakian: Cunthel

Pos-pos:
  • Base camp Manggala
  • Pos Bayangan I
  • Pos Bayangan II (Pos Gumuk)
  • Pos 1 (Pos Watu Putut, 2.146 m dpl)
  • Pos 2 (Pos Kedokan)
  • Pos 3 (Pos Kergo Pasar)
  • Pos 4 (Pos Pemancar/ gunung Watu tulis, 2.896 m dpl)
  • Pos 5 (Pos Helipad)
  • Jembatan Setan
  • Persimpangan (2.928 m dpl), ke kiri menuju Puncak Syarif (Gunung Pregodalem, 3.132 m dpl), sedangkan ke kanan menuju puncak Kenteng Songo (Gunung Kenteng Songo) dan puncak Triangulasi (3.142 m dpl).
Sumber air:
  1. Base camp Manggala
  2. Mata air dekat Kawah di sekitar Pos Helipad. Namun, di sini pendaki harus bisa membedakan antara air belerang dan air layak minum.
Transportasi:
  • Mengendarai motor dari Plantagama sampai base camp Manggala, Cunthel, Kopeng, atau
  • Dari Jogja menuju Pasar Sapi di kota Salatiga dengan bus jurusan Solo-Jogja-Semarang, kemudian dilanjutkan menuju Bumi Perkemahan Umbul Songo Kopeng dengan minibus, kemudian dari Umbul Songo dilanjutkan jalan kaki menuju base camp Manggala Cunthel.
Info tambahan:
  • Setidaknya ada 4 jalur pendakian Merbabu yaitu dari sisi utara (jalur Thekelan, jalur Cunthel, dan jalur Wekas) dan dari sisi selatan (jalur Selo). Jalur Selo lebih landai, tetapi jarak tempuhnya lebih jauh dibandingkan tiga jalur lainnya (Thekelan, Cunthel, dan Wekas). Jalur Selo adalah alternatif menarik ketika turun gunung
  • Merbabu memiliki sedikitnya 7 puncak: Puncak I Watu Gubug, Puncak II Watu Tulis (disebut juga Puncak Pemancar karena ada bangunan pemancar di sini), Puncak III Geger Sapi (3.001 m dpl per Mei 2010) karena lokasinya mirip punggung sapi, Puncak IV Syarif (3.132 m dpl), Puncak V Ondorante (3.112 m dpl), Puncak VI Kentheng Songo (terdata ketinggian Kenteng Songo sama dengan Syarif), dan Puncak VII Triangulasi yang menjadi puncak utama Merbabu dengan tanda triagulasi bertuliskan 3.142 mdpl.
  • Motor dapat dititipkan sampai base camp Manggala. Jalan dari Umbul Songo menuju base camp Manggala sudah diaspal (per 2011)
  • Pendakian Gunung Merbabu dari base camp sampai puncak rata-rata membutuhkan waktu 7 jam perjalanan.
peta jalur pendakian merbabu
Peta Jalur Pendakian Gunung Merbabu
Sumber: http://insideui.files.wordpress.com/2013/02/peta.gif

0 komentar:

Posting Komentar